Apel adalah salah satu buah terbaik dan paling bergizi. Apel masuk dalam kategori ber-indeks Glikemik rendah, sehingga cocok menjadi camilan yang ideal untuk penderita diabetes.
2. Stroberi
Seperti dilansir Sindo News, para penderita diabetes tetap bisa menikmati buah ini dengan dimasukkan ke dalam pancake atau untuk menu sarapan. Stroberi memiliki nilai indeks glikemik rendah sehingga aman dan sehat untuk penderita diabetes.
3. Mangga
Penderita diabetes harus mengonsumsi makanan dengan indeks glikemik rendah ke sedang, maka dianjurkan untuk mengonsumsi mangga dalam jumlah sedang. Sebab terlalu banyak mangga manis juga tak baik untuk kadar gula dalam darah.