Aksi Bocah 7 Tahun Buat Pesta Perpisahan Kelas untuk Pengasuhnya

Leonardus Selwyn Kangsaputra, Jurnalis
Selasa 02 Juni 2020 22:17 WIB
Bocah 7 tahun buat pesta perpisahan kelas untuk pengasuhnya (Foto : Foxnews)
Share :

Pandemi virus corona Covid-19 berdampak besar bagi para pelajar lulusan 2020. Mereka tidak bisa merayakan perpisahan bersama teman maupun guru-guru mereka karena harus menerapkan physical distancing (jaga jarak) untuk mengendalikan penyebaran penyakit.

Alhasil para pelajar lulusan 2020 hanya bisa berpasrah diri dengan merayakan perpisahan mereka dari rumah saja. Tapi hal berbeda terjadi pada wanita bernama Rachel Chapman. Ia justru dikejutkan dengan perayaan yang dibuat oleh bocah berusia tujuh tahun saat Pandemi Covid-19.

Sebagaimana diketahui Chapman adalah seorang pelajar sekaligus babysitter yang mengasuh seorang bocah laki-laki bernama Curtis Rogers. Setelah mendengar bahwa perayaan perpisahan pengasuhnya dibatalkan akibat Covid-19, Rogers berinisiatif untuk membuat pesta kecil-kecilan dengan caranya sendiri.

Ia sengaja mempersiapkan semua kebutuhan dalam pesta tanpa melanggar aturan social distancing. Rogers merencanakan pesta tersebut secara matang agar membuat pengasuhnya terkesan sesuai dengan yang ia harapkan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya