Dokter Ai pun membandingkan ketakutan yang dirasakannya, sama seperti para tenaga medis yang bekerja mengatasi virus corona, selama pandemi di Wuhan, China. Hingga saat ini, Dokter Ai mengatakan, masih banyak pasien yang datang ke tempatnya dengan riwayat bepergian ke luar kota.
Dokter Ai pun meminta beberapa bantuan dari masyarakat, agar pandemi virus corona COVID-19 dapat segera berakhir. Salah satunya adalah dengan peran serta kesadaran masyarakat untuk bepergian, yang bisa menjadi media penyebaran virus paling potensial.
“Doakan kami para staf medis. Jangan pernah sentuh muka sebelum mencuci tangan. Gue mohon banget gausah keluar rumah dulu kalau gak penting banget, apalagi keluar kota. Demi membantu memutus rantai penularan,” lanjut Dokter Ai.