Aksi Prank Pocong di Tempat Gelap, Reaksi Targetnya Bikin Ngakak!

Brilyana Dwi Indriani, Jurnalis
Kamis 26 September 2019 23:43 WIB
Prank pocong bikin ngakak (foto: Youtube)
Share :

SUDAH tidak asing lagi dengan kata prank? Apalagi prank berbau mistis yang kini banyak dilakukan para konten kreator. Misalnya saja aksi prank pocong satu ini.

Akun Youtube Kumpulan Prank Indonesia ini berbagi konten tentang prank pocong dan sudah  dilihat sebanyak 4,4 juta penonton. Dengan berbalut kain putih dan sedikit makeup untuk menyerupai pocong, pemilik akun ini mulai beraksi menjahili warga sekitar yang sedang berjalan dan berkumpul.

Dalam video tersebut memperlihatkan kekonyolan si pocong ketika menjahili warga, salah satunya dia berjoget-joget dan terjatuh.

Di samping itu, dalam salah satu adegan ketika pocong tersebut melakukan prank, sontak remaja yang sedang berkumpul terkejut. Hal yang membuat penonton gagal fokus adalah salah satu remaja memanjat tembok tapi tidak sampai. Salah satu pemilik akun indah purnama sari berkomentar "itu ngapain manjat-manjat tembok, ngakak." ungkapnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya