Petugas pun heran mendengar cerita Rudi, karena dalam wahana tersebut tidak ada pemeran hantu nenek-nenek. Bahkan, beberapa pegawai lainnya pun berdatangan karena heran mendengar cerita Rudi, kesemuanya menuturkan tidak ada pemeran hantu seperti deskripsi Rudi.
Tapi, tangan kanan Rudi yang tadi digenggam memang tampak merah berbentuk tangan dan luka gores seperti terkena kuku. Rudi yang langsung lemas setelah mendengar penjelasan petugas, diberikan minum.
Dia bahkan harus diantar pulang oleh teman-temannya, karena masih shock lantaran bertemu hantu sungguhan di wahana tersebut. "Kalau ingat itu, sampai sekarang juga masih gemeteran. Enggak nyangka saja malah ketemu hantu beneran," tuturnya.
(Martin Bagya Kertiyasa)