Warganet sebelumnya menyoroti tulisan Cinta yang seolah hanya menceritakan kesedihan kucing-kucing hingga harta bendanya yang ludes usai kediamannya di Jakarta digeruduk massa. Warganet kecewa Cinta tak menuliskan permintaan maaf mewakili keluarganya.
Tak cuma soal isi curhatan Cinta, tata bahasa dara 21 tahun ini juga dianggap memungsingkan dan sulit dimengerti.
“Tulisannya amburadul banget,” kata @ha*****.
“Belajar nulis lagi deh Cinta,” sambung @di********.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)