Akan tetapi pemain series Dendam itu langsung menghiraukannya dan kembali asik menari. Sebab Cinta Laura mengaku punya firasat buruk dan khawatir The Weeknd akan melakukan hal-hal yang tidak diinginkan kepadanya.
"Siapa tahu mungkin jika aku bersedia bergabung ke mejanya, mungkin dia akan merayuku. Mungkin dari situ dia memberi narkoba, menekan aku untuk melakukan sesuatu," terang Cinta Laura.
Kekasih Arya Vasco tersebut memiliki prinsip hidup yang ia pegang teguh. Ia tidak mau dicap sebagai perempuan tidak benar.
Tapi karena aku punya pendirian dan tahu aku memiliki value sebagai manusia, akhirnya aku sudah merasa ini vibe-nya buruk. Kalau aku mengiyakan, dia akan menganggap aku cewek nggak benar," pungkas Cinta Laura.
(Qur'anul Hidayat)