Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

7 Arti Anjing Menggonggong Tengah Malam, Salah Satunya karena Kehadiran Makhluk Halus

Wiwie Heriyani , Jurnalis-Rabu, 30 Oktober 2024 |10:03 WIB
7 Arti Anjing Menggonggong Tengah Malam, Salah Satunya karena Kehadiran Makhluk Halus
Anjing. (Foto: Freepik)
A
A
A

Beberapa dari Anda mungkin pernah penasaran apa arti anjing yang kerap menggonggong tengah malam. Biasanya, fenomena ini kerap dikaitkan dengan berbagai hal. Misalnya, hal-hal mistis. Namun, apa sebenarnya arti anjing menggonggong tengah malam?

Berikut ulasannya, melansir dari berbagai sumber. 

1. Masalah Kecemasan

Anjing dapat mengalami gangguan kecemasan sehingga kewaspadaannya meningkat. Contohnya anjing mendengar tetangga berjalan di luar atau mendengar pergerakan tikus di lonteng.

2.Mendengar Suara Anjing Lain

Anjing menggonggong sebagai bentuk respons pada anjing lain yang menggonggong di luar rumah.  Anjing yang berada di luar rumah bisa saja memberikan tanda bahaya atau memberitahu lokasinya.

3.Anjing Sakit

Saat anjing merasa sakit, ia akan melolong untuk menunjukkan rasa tidak nyaman. Lolongan anjing biasanya akan berlangsung sepanjang hari.  Anda sebaiknya memeriksa anjing kesayangan ke dokter hewan agar diberikan penanganan yang tepat.

Anjing

4.Mengajak bermain

Alasan selanjutnya kenapa anjing menggonggong pada malam hari adalah untuk mengajak bermain. Mungkin anjing peliharaan merasa bosan sehingga ia berusaha menarik perhatian Anda.

Anda bisa coba membawanya berjalan-jalan ke halaman atau area luar rumah apabila memungkinkan. Solusi lainnya, ajaklah anjing bermain di dalam ruangan untuk menghiburnya.

5. Ada Orang Asing di Sekitar Rumah

Penyebab lainnya adalah kehadiran orang asing di sekitar hunian Anda. Anjing memiliki penciuman yang tajam sehingga bisa menyadari kehadiran orang asing dengan lebih cepat. Lalu, ia akan menggonggong untuk memberi Anda peringatan.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement