Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Profil Mirzan Meer, Crazy Rich Malaysia yang Nikahi Pevita Pearce

Annastasya Rizqa , Jurnalis-Senin, 21 Oktober 2024 |12:50 WIB
Profil Mirzan Meer, Crazy Rich Malaysia yang Nikahi Pevita Pearce
Pevita Pearce dan Mirzan Meer. (Foto: IG Pevita)
A
A
A

JAKARTA - Aktris Pevita Pearce menjadi sorotan setelah resmi menikah dengan pria asal Malaysia, Mirzan Meer. Kabar pernikahan bintang film Sri Asih ini mengejutkan publik mengingat Pevita nyaris tak pernah mengumbar kisah cintanya.

Sosok Mirzan Meer pun mengundang rasa penasaran netizen tentang sosok pria yang berhasil mencuri hati Pevita Pearce. Usut punya usut, Mirzan merupakan salah satu pengusaha di Malaysia.

Hal itu terungkap dari laman LinkedIn milik Mirzan yang tersebar di media sosial. Mirzan diketahui pernah menjabat sebagai General Manager dan Executive Director di salah satu perusahaan di Malaysia.

Mirzan juga merupakan seorang pendiri kantor agensi kreatif di Malaysia. Agensi tersebut berdiri sejak tahun 2019 hingga saat ini. Tak sampai di situ, sosok Mirzan juga berasal dari keluarg terpandang. Keluarganya merupakan seorang pengusaha di bidang perhiasan bernama Habib Jewels.

Melansir Tatler Asia, Habib Jewels merupakan perusahaan perhiasan pertama yang terdaftar di bursa saham di Malaysia pada tahun 1998. Habib Jewels juga telah mendapatkan pengakuan global, dengan merek-merek terkenal lainnya mempercayakan Habib Jewels sebagai distributor tunggal atau mitra merek mereka.

Pevita Pearce dan Suami

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement