Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kemenkes RI Luncurkan One Stop Solution Uji Klinis

MNC Media , Jurnalis-Jum'at, 18 Oktober 2024 |10:00 WIB
Kemenkes RI Luncurkan One Stop Solution Uji Klinis
Kemenkes luncurkan one stop solution. (Foto: Kemenkes)
A
A
A

“Dengan kehadiran INA-CRC sebagai one-stop-solution yang mengkoordinasikan CRU dari rumah sakit di Indonesia, termasuk komite etik sentral untuk penelitian klinis multi-center, diharapkan dapat mempersingkat proses birokrasi penelitian klinis di Indonesia dan meningkatkan daya saing serta daya tarik (competitiveness & attractiveness) Indonesia sebagai destinasi penelitian klinis bagi industri domestik maupun internasional,” ucap Prof. Dante.

Prof. Dante juga menekankan bahwa jumlah uji klinis di Indonesia, dengan populasi lebih dari 270 juta jiwa, masih belum optimal dibandingkan dengan negara-negara tetangga.

“Padahal, Indonesia memiliki posisi strategis untuk menjadi destinasi uji klinis yang atraktif berkat aset populasi yang besar, fasilitas kesehatan yang mumpuni, serta beragam jenis penyakit yang dapat dijadikan objek penelitian,” kata dia.

Dengan kehadiran INA-CRC, diharapkan Indonesia dapat memiliki akses cepat dan efisien terhadap inovasi bioteknologi terbaru, seperti yang ditunjukkan oleh studi kasus uji klinis vaksin kanker mRNA.

Hanya 18 persen dari obat baru yang diluncurkan sejak 2012 tersedia di Indonesia, dan hanya empat persen dari seluruh uji klinis di Asia Tenggara dilakukan di Indonesia, meskipun lebih dari 40 persen populasi Asia Tenggara berada di Indonesia. Pada 2018, Indonesia hanya mengelola 414 uji klinis dibandingkan dengan 2.300 uji klinis di Thailand.

“Pandemi Covid-19 menjadi wake-up call akan urgensi dan pentingnya ekosistem uji klinis yang kuat dalam menjaga ketahanan kesehatan bangsa. Sejak saat itu, Kementerian Kesehatan telah mengambil langkah-langkah strategis untuk membangun fondasi ekosistem uji klinis yang lebih kuat di Indonesia,” ujar Wamenkes.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement