KEHIDUPAN selebgram Nita Gunawan sempat mencuri perhatian setelah menceritakan pengalaman spiritualnya yang terjadi pada usia muda.
Nita Gunawan mengaku pindah agama dari Islam ke Kristen di umurnya yang masih 13 tahun. Hal itu terungkap saat dia menjadi bintang tamu di poscast milik Deddy Corbuzier.
Sejak saat itu, sosok Nita Gunawan pun jadi sorotan. Tak terkecuali paras cantiknya yang memesona.
Melalui postingannya di Instagram, perempuan yang kerap disebut dengan mirip Agnez Mo ini membagikan aktivitasnya. Salah satunya adalah gaya outfitnya yang selalu terlihat kece dan stylish.
Seperti pada postingannya belum lama ini, dia tampil anggun berkebaya saat belanja di pasar. Penasaran seperti apa? Berikut ulasannya, dihimpun dari akun Instagram @nitagunawan09, Selasa (24/9/2024)
1. Pakai kebaya: Potret cantik Nita Gunawan memakai kebaya saat belanja ke pasar. Dia memakai kebaya kutubaru warna oren dipadukan dengan rok lilit batik. Nita terlihat sedang berjalan di gang sempit sambil memamerkan kantung plastik belanjaannya yang berisi nanas.
“Senyumnya bikin diabetes,” kata @_muhamad***