Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Nekat Mendaki Tanpa Oksigen Tambahan, Pendaki Kenya Tewas di Gunung Everest

Janila Pinta , Jurnalis-Rabu, 29 Mei 2024 |14:08 WIB
Nekat Mendaki Tanpa Oksigen Tambahan, Pendaki Kenya Tewas di Gunung Everest
Pendaki Kenya, Joshua Cheruiyot Kirui tewas di Gunung Everest (Foto: X/@j_muhia)
A
A
A

GUNUNG Everest kembali meminta tumbal nyawa. Seorang pendaki asal Kenya, Joshua Cheruiyot Kirui awalnya dilaporkan hilang bersama pemandunya pada Rabu 22 Mei 2024 lalu. Ia pun dikabarkan tewas keesokan harinya setelah dikonfirmas oleh pejabat berwenang.

Departemen Pariwisata Nepal mengungkapkan, tim evakuasi menemukan jasad korban sekitar 61 kaki atau 19 meter di bawah puncak Everest. Demikian menurut laporan ABC News.

Hilang di atas Hillary Step, Kirui juga diketahui tengah menjalankan misi untuk mencapai puncak tertinggi di dunia tanpa membawa oksigen tambahan dan berupaya menjadi orang Afrika pertama yang meraih prestasi tersebut.

“Upaya tanpa oksigen memiliki persiapan dan risiko tersendiri,” tulis Kirui di Instagram sebelum upayanya mencapai puncak berujung kematian.

"Akhirnya. Malam ini kita berangkat. Rotasi Puncak. Setelah 10 hari basecamp," tambahnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement