Perempuan yang berkomitmen untuk mendukung pertumbuhan ekonomi melalui pemberdayaan sesama perempuan, selain itu, melalui acara ini juga diharapkan akan menciptakan lebih banyak peluang bagi perempuan di seluruh dunia.
Rangkaian MFWS 2024 ditutup dengan memberikan penghargaan kepada para peserta yang terdiri dari tiga kategori; The Outstanding Summit Star, The Networking Ambassador, dan The Ultimate MFWS Leader.
Penghargaan diberikan kepada enam wanita berdasarkan performa selama Womenpreneur Summit berlangsung dengan menunjukkan partisipasi aktif dan memberikan kontribusi yang sangat baik sepanjang sesi. Penghargaan dipilih melalui pemungutan suara berdasarkan penilaian seperti apa para peserta terpilih tersebut menampilkan diri mereka dan membangun hubungan yang bermakna selama acara berlangsung.
Ke-6 peserta yang berhasil meraih penghargaan yaitu Patricia Slind (Vinss LCC), Isabelle Souzey (Flower Handcrafts), dan Erlyani (Founder B Erl Cosmetic) terpilih sebagai peraih penghargaan kategori The Outstanding Summit Star. Reysheil Pimienta (Azcaliva Corporation) meraih penghargaan untuk kategori The Networking Ambassador, sedangkan penghargaan kategori The Ultimate Leader MFWS 2024 berhasil diraih oleh Sally Giovani, Founder BT Batik Trusmi.
MFWS 2024 adalah acara berskala internasional yang diselenggarakan oleh PT Kreasi Mode International. Acara ini berhasil menarik minat dari ribuan pengusaha perempuan dari 66 negara, meski hanya 22 negara yang kemudian terjaring untuk dapat mengikuti penyelenggaraan acara di Kuala Lumpur, Malaysia. Selanjutnya, PT Kreasi Mode International akan menyelenggarakan MFWS di Turki menjelang akhir 2024 mendatang.
(Martin Bagya Kertiyasa)