Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Resep Makan Malam Miyeokguk, Sup Rumput Laut ala Korea

Annastasya Rizqa , Jurnalis-Senin, 08 Januari 2024 |05:32 WIB
Resep Makan Malam Miyeokguk, Sup Rumput Laut ala Korea
Resep Makan Malam Miyeokguk. (Foto: Instagram)
A
A
A

RESEP makan malam hari ini adalah Miyeokguk, sup rumput laut ala Korea yang bisa menghangatkan tubuh Anda. Masakan ini pun sangat cocok untuk dinikmati di musim hujan.

Sup rumput laut asal Korea Selatan ini memiliki cita rasa yang lezat dan cocok disantap saat musim hujan. Bagi penggemar drama Korea, sup miyeokguk ini juga sudah tak asing lagi. Karenanya, makanan hangat satu ini bisa juga menjadi peneman Anda saat menyaksikan drama Korea.

Penasaran, seperti apa cara membuat dari miyeokguk, sup rumput laut asal Negeri Ginseng yang cocok disantap di musim hujan? Yuk simak resepnya dilansir akun Instagram, @michelalex.

Bahan-bahan:

7 bawang putih, cincang halus

100 gr daging sapi bagian apa saja, iris tipis

10 gr rumput laut kering

2 sdm minyak wijen

1,3 liter air

3 sam kecap ikan

4 som kecap asin

Cara membuat:

- Gunting rumput laut menjadi pendek. Rendam dengan air selama 10-15 menit lalu angkat

- Tumis daging sapi dengan minyak wijen hingga matang

- Masukan rumput laut lalu masak lagi sebentar

- Tuang air, kecap ikan & kecap asin. Aduk rata. Masak hingga daging sapi lembut. Tambahkan lagi air bila perlu

- Jika suka rasa bawang putih, tuang di akhir saat daging sapi sudah lembut. Jika mau rasa bawang putih lebih soft, tuang di awal bersamaan dengan air

- Sesuaikan lagi rasa dengan kecap ikan dan kecap asin

- Sajikan miyeokguk dengan nasi putih yang hangat.

(Martin Bagya Kertiyasa)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement