Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

8 Kuliner Khas Aceh yang Paling Populer dan Lezat, Sering Dicari Wisatawan!

Salman Mardira , Jurnalis-Rabu, 11 Oktober 2023 |21:00 WIB
8 Kuliner Khas Aceh yang Paling Populer dan Lezat, Sering Dicari Wisatawan!
Mi Aceh. (Instagram @berbagiresep)
A
A
A

ACEH memiliki beragam kuliner khas yang lezat. Ciri khas makanan tradisional Aceh adalah cita rasanya yang unik dan rempah-rempahnya begitu kuat. Tentu saja ini karena Bumi Serambi Makkah kaya akan rempah-rempah.

Kuliner Aceh memang disukai banyak kalangan. Sebut saja mi Aceh yang sudah terkenal seantero Indonesia bahkan kini mudah ditemui di berbagai kota di Nusantara.

Tentu bukan hanya mi Aceh saja, ada sederet makanan lain dari provinsi paling ujung barat Indonesia yang menggugah selera dan bisa menggoyang lidah siapa saja.

 BACA JUGA:

Berikut 7 di antara kuliner khas Aceh yang lezat dan dan populer, sering dicari wisatawan saat berkunjung ke Aceh :

1. Mie Aceh

Mi Aceh sudah sangat terkenal karena rasanya yang begitu lezat dan disukai banyak kalangan. Warung-warung mi Aceh kini mudah ditemui di berbagai daerah di Indonesia.

Mi Aceh adalah mi kuning yang dimasak dengan bumbu rempah-rempah yang khas. Banyak varian mi Aceh dengan berbagai toping, tapi secara umum ada tiga pilihan; mi Aceh goreng, mi Aceh tumis atau goreng basah, dan mi Aceh rebus.

Ilustrasi

Mi Aceh

Mi Aceh akan lebih nikmat disantap sambil menyeruput teh tarik atau es timun kerok khas Aceh. Apalagi disantap dalam kondisi hangat saat cuaca hujan, tentu sangat lezat.

 BACA JUGA:

2. Keumamah

Keumamah adalah ikan tongkol atau cakalang yang diawetkan dengan cara tradisional yakni dijemur dan dilumuri tepung. Bentuknya seperti ikan kayu.

Keumamah biasanya diolah jadi dua varian lezat yakni keumamah tumeh (tumis) dan keumamah leumak (lemak). Keduanya tidak saja menghasilkan perbedaan rasa, tetapi juga perbedaan tingkat ketahanan atau keawetan.

Keumamah tumis diolah dengan bumbu bawang merah, cabai hijau, cengkeh, jeruk nipis, asam sunti, cabai rawit, kunyit, dan garam secukupnya. Bumbu tersebut ditumis dengan minyak goreng. Keumamah tumis bisa tahan lebih lama dibandingkan keumamah lemak.

Ilustrasi

Keumamah

Keumamah lemak dimasak dengan santan, kemudian isinya sayuran, kunyit, cabai hijau, jagung setengah matang, dan ceplokin telor bebek.

3. Kuah Sie Itek

Kuah sie itek adalah kuah daging bebek yang dimasak dengan bumbu rempah-rempah yang kental. Ini salah satu menu populer di Aceh yang sering hadir dalam tiap hajatan adat. Kuah sie itek juga mudah ditemui di rumah makan atau restoran di Aceh, biasanya saat siang.

Kuah si itek biasanya hadir dalam dua varian, yaitu si itek merah dan si itek putih. Rasanya sangat lezat. Daging bebeknya lembut dan tidak amis karena sudah menyerap bumbu rempah-rempah. Enak dimakan dengan nasi.

Ilustrasi

Kuah Sie Itek (Cookpad)

4. Timphan

Timphan merupakan kudapan legit yang jadi makanan khas Idul Fitri, Idul Adha, dan hajatan-hajatan besar di Aceh. Selain itu, timphan juga mudah ditemui di warung-warung kopi Aceh.

 BACA JUGA:

Kue tradisional berbahan pisang dan tepung ketan ini bukan sekadar makanan pengganjal perut. Tapi juga simbol keakraban dan sajian kemuliaan kepada tamu di Aceh.

Ada dua jenis timphan, yaitu timphan asoe kaya yang isinya srikaya dan timphan u (isinya kelapa). Kedua jenis timphan ini sama lezatnya. Rasanya legit, permukaannya lembut dan khas dengan aroma daun pisang. Kudapan ini disukai semua usia.

Ilustrasi

5. Ayam tangkap

Ayam tangkap merupakan potongan daging ayam yang sudah dilumuri bumbu rempah lalu digoreng dengan campuran rajangan bawang, daun tumurui (salam koja), daun pandan, dan cabai hijau. Rasanya sangat gurih, nikmat, dan aroma bawang goreng serta dedaunannya begitu menggugah selera.

Selain ayamnya yang endol abis, dedaunan yang berkerumun bersama daging itu juga bisa dimakan karena rasanya garing seperti kerupuk.

Ayam tangkap biasa dimakan bersama nasi putih. Bisa juga disantap langsung.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement