Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Resep Kepiting Andaliman, Menu Khas Indonesia di Gala Dinner KTT ke-43 ASEAN

Kiki Oktaliani , Jurnalis-Kamis, 07 September 2023 |22:00 WIB
Resep Kepiting Andaliman, Menu Khas Indonesia di Gala Dinner KTT ke-43 ASEAN
Resep kepiting andaliman. (Foto: Freepik.com)
A
A
A

KEPITING Andaliman menjadi kudapan bagi tamu-tamu VVIP yang merupakan kepala negara dan pemimpin organisasi internasional di Gala Diner KTT ke-43 ASEAN, Rabu 6 September 2023.

Kepiting Andaliman dari Sumatera Utara, terdiri dari mud crab salad (salad kepiting), buah semangka, andaliman pepper aioli (saus aioli andaliman), pumpkin seeds (kuaci), dan baby spinach (bayam).

Pada dasarnya, menu kepiting andaliman ini adalah kepiting yang ditumis dengan tambahan saus andaliman yang melumuri permukaan daging kepiting. Suku Batak sendiri memang dikenal banyak menggunakan rempah andaliman hampir di berbagai sajian khas tanah Batak.

Penasaran untuk mecoba menu Kepiting Andaliman yang jadi hidangan dalam gala dinner KTT ASEAN semalam? Kamu mungkin bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah dengan resep dari Kisarasa Indonesia, Kamis (7/9/2023) berikut ini

Kepiting

Resep Kepiting Andaliman

Bahan-bahan

3 ekor kepiting

5 siung bawang merah

3 siung bawang putih

1 ons andaliman

10 cabai campur merah dan rawit merah

1 batang serai

3 lembar daun jeruk

Garam, gula pasir dan penyedap rasa secukupnya

Langkah Membuat

1. Cuci bersih kepiting, lalu potong menjadi 2 bagian, kemudian goreng kepiting hingga berubah warna

2. Minyak bekas menggoreng kita pakai untuk menumis bumbunya

3. Cuci semua bahan sambal, lalu geprek sereh dan robek daun jeruk, sisihkan.

4. Haluskan Cabe, bawang merah, bawang putih dan andaliman

5. Tumis semua tambahkan garam, gula pasir, penyedap rasa, sereh dan daun jeruk sampai harum

6. Lalu masukkan kepiting, tambahkan sedikit air aduk hingga rata

7. Masak sampai bumbu tercampur rata dan matang merata, setelah itu tes rasa sesuai rasa yang 8. diinginkan, tambahkan garam, gula pasir dan bumbu penyedap bila diperlukan, aduk kembali hingga rata.

9. Angkat dan siap dihidangkan.

(Leonardus Selwyn)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement