Barongko
Berupa camilan dengan cita rasa manis, Barongko menggunakan pisang sebagai bahan dasar pembuatannya. Selain pisang, bahan-bahan pembuat Barongko sendiri terdiri dari gula pasir, susu, telur, garam, dan vanili bubuk. Adonan ini kemudian dibungkus dengan daun pisang dan dikukus sampai matang.
Bebek atau Ayam Palekko
Cita rasa khas dari hidangan ini adalah rasanya yang pedas. Menggunakan campuran daun kemangi, menjadikan menu ayam atau bebek palekko ini makin segar. Belum lagi ditambah dengan nasi putih hangat membuat selera makan makin bertambah!
Dangke
Mungkin akan sedikit kesulitan untuk mendapatkan dangke di kota Makassar. Untuk mencoba makanan satu ini kamu harus ke Enrekang agar bisa mencoba dangke dengan cita rasa yang segar.
Dangke sendiri merupakan sejenis keju tradisional, yang difermentasi dari susu sapi maupun susu kerbau. Teksturnya elastis dan kenyal, tapi juga mudah hancur.
(Martin Bagya Kertiyasa)