SEDIKITNYA ada 10 larangan nyeleneh mandi onsen di Jepang. Onsen merupakan sumber air panas alami yang banyak ditemukan di Negeri Sakura. Ini karena Jepang terletak tepat di cincin api pasifik sehingga punya 20.0000 lebih mata air panas.
Mandi onsen atau berendam di mata air panas salah satu yang populer di Jepang sejak dulu. Mandi onsen diyakini baik untuk kesehatan, membuat tubuh terasa lebih rileks, dan pikiran tenang.
Onsen dipercaya memiliki kekuatan mistik dan suci karena kandungan mineral dari mata air panas bumi. Juga diklaim dapat menyembuhkan radang pada persendian dan memurnikan kulit. Konon, onsen adalah tempat bagi dewa-dewa kuno menyembuhkan diri.
BACA JUGA:
Lalu apa saja larangan saat mandi onsen di Jepang?
10 Larangan Nyeleneh Mandi Onsen di Jepang
1. Dilarang Bawa Smartphone
Larangan bawa smartphone atau handphone saat mandi onsen diberlakukan untuk menghindari orang memotret sesama orang yang sedang mandi. Jadi pengunjung wajib menyimpan smarphone pada loker yang telah disediakan saat hendak mandi onsen.

Onsen di Jepang
2. Berendam dengan pakaian
Berendam di onsen harus melepas seluruh pakaian. Masyarakat Jepang percaya bahwa pakaian benda yang tidak higenis untuk digunakan saat berendam. Oleh sebab itu jika ingin bersih maksimal, maka harus berendam dengan telanjang.
BACA JUGA:
3. Ruang Ganti Pria dan Wanita Terpisah
Pintu masuk ruang ganti pria dan wanita saat mandi onsen terpisah. Biasanya ditandai dengan warna tirainya. Tirai merah untuk wanita, sedangkan tirai biru untuk pria.
4. Orang Bertato Dilarang Memasuki Onsen
Orang yang memiliki tato dilarang memasuki onsen. Tato dinilai tidak sopan bagi masyarakat Jepang. Orang bertato sering dikaitkan dengan Yakuza, kelompok mafia tersadis di Jepang