Berikut ini adalah cara membuat sayur lodeh dari akun YouTube Uli’s Kitchen,
Bahan :
1 buah Jagung
1 buah labusiam ukuran sedang
Kacang panjang
1 buah terong ungu
Biji mlinjo secukupnya
Daun melinjo secukupnya
1 buah wortel
200 gr tempe
3 siung bawang putih
7 siung bawang merah
1 ruas lengkuas
2 lembar daun salam
Minyak secukupnya untuk menumis
1 liter air
65 ml santan kental instan
1 sdm garam
1/2 sdm kaldu jamur
2 sdm gula pasir
Cara Membuat:
Potong-potong semua sayuran, dan tempe dengan ukuran sesuai selera. Panaskan minyak dan tumis bawang merah dan putih yang telah diiris-iris. Jangan lupa masukkan lengkuas dan daun salam, hingga bawang berubah warna. Setelah matang, masukkan air dan masak sampai mendidih. Masukkan jagung, biji melinjo, dan labu siam. Tutup kembali sampai mendidih dan empuk. Masukkan tempe, dan sisa sayuran kecuali daun melinjo yang akan dimasukkan di akhir.
Tambahkan bumbu seperti garam, kaldu jamur, ketumbar bubuk, dan gula pasir sesuai selera.
Tutup kembali, lalu tunggu sampai sayuran matang dan masukkan santan kental instan dan daun melinjo. Masak sebentar sampai daun melinjo layu. Koreksi rasa. Sayur lodeh siap untuk disajikan, dengan sambal dan ikan asin, atau tempe goreng.
(Dyah Ratna Meta Novia)