“Semoga kedatangan turis asing ke Natuna mendapatkan kesan baik, sehingga bisa memberikan informasi kepada warga lain di negara masing-masing, bahwa Natuna memiliki berbagai tempat wisata dan kuliner yang menarik untuk dinikmati," ujarnya.
Dirinya juga berharap kedatangan para wisatawan mancanegara tersebut berdampak positif terhadap kegiatan promosi wisata di Natuna agar ke depan makin maju dan berkembang.

"Juga berkontribusi untuk meningkatkan ekonomi warga lokal, khususnya pelaku UMKM," ucapnya.
Selama di Natuna, para peserta peserta West Sumatra International Yact Rally juga diberikan hiburan berupa atraksi seni, budaya dan musik khas setempat. Salah satunya, kesenian memainkan alat musik alu atau bermain musik menggunakan penumbuk dan lesung.
(Rizka Diputra)