5. Cantik saat olahraga

Berikutnya ada penampilan cantik BCL saat berolahraga di tepi kolam renang. Dia mengenakan busana lengan panjang berwarna ungu yang dipadukan legging biru untuk tampilan sporty-nya.
Selain itu, tampak juga paras cantiknya yang awet muda tanpa riasan makeup. Seperti olahraga menjadi salah satu rahasia awet muda BCL.
6. Tampil simpel tetap cantik dan kece

Belum lama ini, BCL mengunggah sebuah foto memamerkan rambut barunya. Di foto tersebut, ibu satu anak itu terlihat cantik dengan tampilan makeup natural dan warna lipstik merah. Sementara gaya rambutnya dicurly dengan warna coklat.
Sementara itu, untuk gaya outfitnya dia memakai tanktop krem yang dipadupadankan dengan jaket dan blue jeans. Salah satu yang mencuri perhatian adalah tanktop yang digunakan BCL ini memiliki warna yang sama dengan kulitnya.
7. Cantik pakai kimono

Terakhir ada potret BCL saat liburan ke Jepang. Di momen liburannya itu, pelantun lagu Aku Tak Mau Sendiri ini juga menyempatkan untuk mencoba baju tradisional masyarakat Jepang, yakni kimono.
Di foto ini BCL terlihat anggun dalam balutan kimono warna biru. Tampilan rambutnya disanggul dan dia memakai aksesori anting. Cantik banget.
(Helmi Ade Saputra)