PEMERINTAH Kota Medan menyebut bahwa revitalisasi Taman Cadika yang berlokasi di Jalan Karya Wisata, Kota Medan, Sumatera Utara, akan dimulai tahun ini untuk menambah daya tarik.
Taman asri yang identik dengan bumi perkemahan ini selama ini jadi ramai dikunjungi masyarakat bersama keluarga khususnya di akhir pekan.
"Tahun ini Taman Cadika yang kita kelola akan direvitalisasi," ucap Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Medan, Pulungan Harahap seperti dikutip dari ANTARA, Minggu (26/2/2023).
BACA JUGA:3 Danau Cantik di Sumatera dengan Pemandangan Membius Mata, Buruan Dieksplor!
Pihaknya memiliki rencana utama revitalisasi Taman Cadika, dan Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Cipta Karya Tata Ruang Kota yang akan membuat detail engineering design (DED).
Saat ini Taman Cadika telah memiliki berbagai sarana olahraga yang menjadi salah satu daya tarik warga, baik di Kota Medan maupun luar kota yang berkunjung ke taman ini.
Di antaranya ada lapangan sepak bola, arena BMX, arena sepatu roda, papan seluncur, olahraga berkuda, lapangan basket, lapangan panahan, lintasan joging dan juga olahraga air.
BACA JUGA:5 Destinasi Wisata di Simalungun, Kampung Jeka Saragih Petarung Pertama Indonesia yang Masuk UFC
Selain itu, Taman Cadika yang merupakan aset milik Pemerintah Kota Medan ini juga mempunyai lahan perkemahan bagi pemuda maupun Pramuka.
"Dalam memanfaatkan aset untuk kepentingan warga, Pemkot Medan semakin maksimalkan fungsi Taman Cadika sebagai ruang terbuka hijau, ruang publik, sarana olahraga, rekreasi, dan edukasi," ungkap Pulungan.