Tidak memiliki ketertarikan seksual bukanlah suatu masalah. Ketertarikan seksual sendiri artinya, seseorang memiliki ketertarikan pada orang lain secara seksual. Tak jarang mereka menginginkan berhubungan seks.
Sedangkan aseksual tidak memiliki keinginan untuk melakukan hubungan seksual. Anggapan bahwa aseksual memiliki renangnya gairah seks juga tidak tepat. Pasalnya, aseksual dengan rendahnya gairah seks adalah dua hal yang berbeda. Aseksual masih bisa melakukan hubungan seksual meski mereka tidak ingin.
Arti aseksual bagi setiap orang berbeda-beda. Beberapa beranggapan bahwa aseksual memiliki ketertarikan seksual sangat terbatas. Mereka tetap dapat berhubungan seksual hanya ketika menjalin hubungan mendalam dengan seseorang.
Beberapa orang lagi mungkin tidak mengalami ketertarikan seksual dan tetap memilih untuk melakukan hubungan seksual. Pengalaman seksual membuat seorang aseksual memiliki pandangan yang berbeda.