DESAINER kondang Ivan Gunawan terus memberikan dukungan bagi perkembangan dan kemajuan fashion lokal agar bisa go international. Ia juga mengaku sudah menyaksikan bukti kemajuan industri fashion lokal asli Indonesia.
"Saya menyaksikan kemajuan industri fashion lokal. Maka kita patut berbangga karena segala karya di dalam industri fashion jika digeluti dengan tekun dapat membawa nama baik kita ke kancah internasional dan menunjukkan identitas kita sebagai bangsa yang kreatif dan berbudaya," ujar Ivan.

Ia mendukung perkembangan fashion Tanah Air, salah satunya Donna Prive. Menurutnya ini merupakan bukti kemajuan industri fashion lokal asli Indonesia.
Founder Donna Prive, Muliani Alif Lakoreasa atau yang akrab disapa Muly mengatakan, ia ingin masyarakat, pencinta fashion lebih bisa menikmati dan merasaka berbagai kualitas produk fashion yang bagus secara langsung.