KELANGKAAN minyak goreng memang membuat banyak ibu rumah tangga khawatir. Selain itu, harganya minyak goreng pun sudah melambung tinggi lantaran kelangkaan tersebut.
Nah, jika di rumah Anda stok minyak goreng sudah menipis tapi di toko sekitar tidak menjual minyak goreng, kenapa tak mencoba saja membuat minyak goreng sendiri di rumah, yakni dengan membuat minyak kelapa alami?
Mewarta video akun TikTok @dapurdarurat yang sudah memperoleh 1 juta kali penayangan tersebut, Rabu (16/3/2022) berikut ulasan cara membuat minyak kelapa sendiri di rumah. Selamat mencoba!
1. Siapkan satu wadah bersih berisi parutan kelapa yang dihasilkan dari lima butir kelapa. Tuang 5 liter air bersih dan matang ke dalam parutan kelapa tersebut.
2. Peras dengan kuat agar menghasilkan banyak santan.

3. Pindahkan air santan hasil perasan tadi ke wadah bening atau transparan, Diamkan di suhu ruang selama kurang lebih satu jam agar membentuk dua lapisan terpisah. Lapisan santan berwarna putih bersih di bagian atas dan lapisan yang lebih clear transparan di bagian bawah.