JAKARTA - Menginap di hotel berbintang dengan segala fasilitasnya itu sudah biasa. Tetapi sudah pernahkah kamu bayangkan untuk menginap di sebuah hotel yang bangunannya terbuat dari sebuah kontainer? Pasti asyik dan seru. Tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri, karena lokasinya ada di Indonesia tepatnya di Pangandaran, Jawa Barat.
Namanya How Are You (Hau) Citumang, objek wisata sekaligus tempat penginapan ekostis yang berada di tepi Sungai Citumang.
Berada di sini, kamu bisa menginap di hotel berbintang dengan konsep glamping kontainer. Masing-masing kontainer berkapasitas tiga orang, dilengkapi AC hingga televisi. Kamar mandi juga luas dan bersih.
Baca Juga:
5 Pantai Eksotis di Larantuka Flores Timur, Pusat Gempa M 7,4 yang Berpotensi Tsunami

Saat ini kamar kontainer di Hau Citumang berjumlah 10 buah, rencana kedepannya akan ditambah lagi sampai lahan yang kosong terisi penuh namun tanpa merusak alam.
Terlihat jarak di antara satu kamar dengan kamar lainnya berjauh-jauhan, hal ini dilakukan untuk menyesuaikan kamar dengan pertumbuhan pohon yang ditebang.
Ukuran kamarnya tidak terlalu besar tapi tidak juga terlalu kecil yaitu sekitar 4x6m. Meski demikian, fasilitas yang ditawarkan tidak kalah dengan hotel berbintang, seperti AC , televisi saluran internasional dan kamar mandi yang mewah.