Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Unik, Begini Kisah Cinta Sapi dengan Macan Tutul

Leonardus Selwyn Kangsaputra , Jurnalis-Jum'at, 15 Oktober 2021 |17:26 WIB
Unik, Begini Kisah Cinta Sapi dengan Macan Tutul
Sapi dan harimau (Foto: Oddity central)
A
A
A

BELUM lama ini beredar foto viral yang memperlihatkan seekor macan tutul dan sapi berpelukan di suatu pedesaan India. Kelakuan kedua hewan tersebut memperlihatkan kisah cinta unik antara dua spesies yang sangat tidak mungkin.

Sebagaimana diketahui, sapi dan macan tutul biasanya bukan teman yang baik. Sebab macan tutul terkadang memangsa sapi untuk bertahan hidup. Namun, hal tersebut dipatahkan dengan dengan foto viral yang beredar ini.

 sapi dan harimau

Merangkum dari Oddity Central, Jumat (15/10/2021) foto tersebut menunjukkan seekor macan tutul dewasa sedang berpelukan dan bermain dengan sapi.

Kisah di balik foto-foto itu telah menarik perhatian selama bertahun-tahun. Foto-foto itu merupakan bukti bahwa keajaiban bisa terjadi. Meski foto-foto tersebut telah beredar di dunia maya selama 19 tahun, namun terkadang masih diposting sebagai berita.

Kisah cinta terlarang dari kedua hewan ini paling sering dikaitkan dengan salah satu desa yang tidak disebutkan namanya di Assam. Padahal kenyataannya kejadian itu terjadi di desa Antoli, negara bagian Gujarat di India.

Menurut situs web pembongkar hoaks Social Media Hoax Slayer, berita yang pertama kali muncul adalah artikel 2002 yang diposting di situs web Times of India. Pada Oktober 2002, kehidupan damai penduduk Antoli terganggu oleh kehadirian macan tutul tersebut.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement