"Jika semua berjalan lancar, secepatnya setelah datanya dievaluasi, kami bisa mengajukan permohonan persetujuan vaksin untuk semua anak di kelompok umur masing-masing di berbagai negara," imbuhnya.

Sebagai informasi, BioNTech dan Pfizer sendiri telah meminta regulator kesehatan Amerika Serikat pada bulan April ini untuk menyetujui penggunaan darurat vaksin buatan mereka pada kelompok remaja berusia 12 hingga 15 tahun.
Sementara untuk penggunaan di Benua Eropa, Ugur menyebutkan saat ini pihaknya tengah di tahap akhir sebelum menyerahkan permohonan ke Badan Regulator Eropa untuk penggunaan vaksin covid-19 pada anak-anak berusia 12 tahun ke atas.
Baca juga: Kini Ada Home Care dan Delivery Vaksinasi Covid-19 untuk Lansia