ES sop buah menjadi sajian yang banyak diburu ketika waktu berbuka tiba. Menyantap es buah dapat menghilangkan dahaga selama berpuasa sehari penuh.
Dingin dan lezatnya sop buah ditambah dengan buah-buahan yang tersaji menambah kenikmatan dan kelezatannya.
Berikut Okezone berikan resep es sop buah dilansir dari laman Instagram @debbie_ariesthea, Senin, (26/4/2021).
Baca Juga: Resep Buka Puasa, Ada Ayam Goreng Asam Manis Nih Bunda
Bahan-bahan:

Kiwi
Semangka
Mangga
Apel
Melon
Bahan Tambahan:
SKM putih
Sirup
Air es
Es batu
Cara Pembuatan:
1. Potong semua buah sesuai selera. Lalu masukkan semua potongan buah dalam wadah.
2. Tambahkan sirup, SKM, air es, dan es batu. Aduk sampai rata.
3. Koreksi rasa manisnya sesuai selera. Jika sudah pas, sajikan.
(Dewi Kurniasari)