PUJIAN terhadap Indonesia kembali datang dari warga negara asing. Setelah sebelumnya Dubes Ceko, Jaroslav Dolecek yang memuji kelezatan kuliner Indonesia, kini giliran Duta Besar Luar Biasa Berkuasa Penuh Fiji untuk Indonesia, Amenatave Vakasuvuwaqa yang melakukannya.
Ia bahkan tak ragu memuji Kota Semarang dan Pulau Bali sebagai destinasi terfavoritnya di Indonesia.
Sebelum Penyerahan Surat Kepercayaan Duta Besar LBBP Designate Resident untuk Republik Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (4/2/2021), Amenatave mengatakan dalam setiap kali kunjungannya, Indonesia selalu menjadi tempat yang indah dengan masyarakat yang ramah.
Baca juga: Maknyus... Dubes Ceko Ketagihan Makanan Indonesia
“Sudah beberapa kali, (ke) Semarang, Bali. Indonesia mengagumkan, negara yang indah, masyarakatnya ramah,” kata dia.
Amenatave menganggap Indonesia adalah saudara besar bagi Fiji. Ia mengaku ingin merekatkan hubungan Fiji dan Indonesia sebagai negara sahabat yang terus meningkatkan kerja sama bilateralnya.
“Indonesia mengagumkan, hebat Indonesia,” pujinya.
Amenatave merupakan salah satu dari tujuh Dubes LBBP untuk Indonesia yang telah menyerahkan surat kepercayaan kepada Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi).
Baca juga: Tak Mau Bayar Bagasi Ekstra, Penumpang Pesawat Ini Makan Jeruk 30 Kg
Enam dubes negara sahabat lainnya adalah Duta Besar LBBP Republik Islam Pakistan untuk Indonesia Muhammad Hassan Islamic, Duta Besar LBBP Republik India untuk Indonesia Manoj Kumar Bakti, Duta Besar LBBP Republik Ceko untuk Indonesia Jaroslav Dolecek.