Seekor manatee atau lebih dikenal dengan lembu laut menjadi viral di media sosial beberapa pekan lalu. Sebelumnya seorang pria dari Florida, Amerika Serikat (AS), menemukan makhluk raksasa ini berenang di sekitar halaman depan rumahnya yang banjir usai diterpa Badai Tropis Eta.
Menurut The New York Post, video unik ini diunggah ke akun Facebook oleh seorang pengguna bernama Matt Hathaway pada 10 November 2020 dini hari. Hathaway, yang berasal dari Flagler Beach di Florida, membagikan klip sepanjang satu menit tentang lembu laut yang berenang melalui air banjir keruh di halaman rumahnya.

Sebagaimana dilansir VT, Rabu (24/11/2020), Hathaway memberi caption pada postingannya, "Air pasang begitu tinggi sehingga kami memiliki manatee yang sedang mengunyah rumput di halaman kami. #Eta".
Dalam posting selanjutnya, Hathaway menambahkan, "Anda tidak pernah tahu apa yang akan Anda lihat dalam video di sekitar sini."