4. Pakai cincin pernikahan

Sesi pasang cincin ini pun menjadi salah satu momen haru bagi sepasang pengantin baru. Tanggung jawab mengemban janji untuk sehidup semati mulai dilakukan. Kevin terlihat tersenyum seraya Vicy memakaikan cincin pernikahan di jari manisnya. Kedua pasangan ini begitu terlihat menawan.
5. Selamat untuk Kevin dan Vicy

So, selamat atas pernikahannya, Kevin Aprilio dan Vicy Melanie. Semoga kalian bisa jadi pasangan yang berbahagia selalu. Foto menunjukkan buku nikah seperti ini juga semacam mandatori yang tak bisa dilupakan. Selamat berbahagia!
(Helmi Ade Saputra)