KULINER bakso sudah bukan hal yang asing lagi di kalangan traveler. Banyak inovasi kuliner bakso berbeda dengan ukuran jumbo.
Tebukti, variasi rasa dan ukuran kuliner bakso juga sudah tidak lagi monoton. Mulai dari kreasi bakso isi keju, telur, hingga mercon. Ukurannya juga semakin beragam, bahkan ada yang mencapai puluhan kilogram beratnya.
Seperti yang disajikan oleh rumah makan Bakso Klenger Ratu Sari, Yogyakarta. Tempat ini sudah ramai dikenal oleh warga lokal setempat maupun dari luar kota. Tak hanya sekadar menawarkan bakso urat halus pada umumnya, tetapi yang berbeda adalah pilihan ukuran dari bakso jumbo.
Terdapat berbagai pilihan yang sempat ramai diperbincangkan, dan salah satunya yang paling hits adalah bakso dengan ukuran 50 kg. Tak hanya itu saja adapula Bakso Megamendung-nya yang enggak kalah eksis dan mengejutkannya.

Baca Juga: Jalan-Jalan ke Tokyo, Cicipi 10 Street Food Murah Meriah
Selain dari kedua jenis bakso tersebut masih ada beberapa macam varian ukuran dan rasa, antara lain ada bakso klenger ukuran 30 kg, 20 kg, 2 kg, 1/2 kg, 1/4 (ukuran biasa), bakso tumpeng, bakso petir, dan juga bakso halus.
“Ini dalamnya ada oseng mercon, telur, terus cabai rawit, tetelan daging. Ini telurnya utuh ya guys,” ujar Sari sembari memperlihatkan isi bakso seberat 30 kg miliknya, yang ia unggah dalam akun YouTube Separuh Aku Lemak.