Para staf fasilitas pun mengaku tidak kuat melihat Joseph dan Eve terpisah begitu lama, selama 215 hari. "Kami tidak bisa memisahkan mereka lebih lama lagi," kata juru bicara fasilitas, Rosecastle di Delaney Creek, kepada Storyful.
"Jadi, saat keluarga mereka menyelesaikan berkas-berkas Joseph, kami mendorong Joseph yang duduk di kursi roda untuk menemui Eve," ceritanya berlanjut.
Video staf yang mendorong Joseph untuk bertemu kembali dengan Eve pun kini viral setelah dibagikan di Facebook. Joseph menilai momen pertemuannya dengan Eve adalah 'momen segalanya'.
Saat dipertemukan, perempuan paruhbaya itu bangkit dari kursinya dan langsung memeluk Joseph yang hanya bisa duduk di kursi roda. "Aku sangat merindukanmu," kata Eve penuh haru.
Lalu, Joseph berucap 'Aku cinta kamu' saat Eve mencium keningnya. "Aku enggak menyangka kita bisa mengalami ini semua," ungkapnya dengan suara tua yang bergetar. "Aku senang kamu baik-baik saja," tambah Joseph sambil menyeka air mata yang tumpah ke pipinya.
(Ahmad Luthfi)