Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ikan 'Avatar' Ini Dikira Dicat, Ini Faktanya!

Leonardus Selwyn Kangsaputra , Jurnalis-Selasa, 30 Juni 2020 |14:12 WIB
Ikan 'Avatar' Ini Dikira Dicat, Ini Faktanya!
Ikan Avatar (Foto: Twitter)
A
A
A

Seekor ikan dengan warna biru cerah mencolok seperti warna kulit di film 'Avatar' berhasil menarik perhatian para pengguna media sosial di Jepang. Banyak netizen yang mempertanyakan keaslian ikan tersebut yang awalnya disangka sebagai hasil editan foto.

Beberapa waktu lalu, saluran Youtube populer bernama Fishing Gang Azusa mengunggah gambar ikan tersebut ke akun media sosial Twitter. Ia memberitahu ikan hasil tangkapan terbarunya yang mirip seperti ikan yang dicat. Memang warnanya yang cerah sekali seperti palsu dan dikira ikan yang dicat.

Melansir dari Oddity Central, Senin (30/6/2020), banyak orang bertanya apakah ikan tersebut hasil rekayasa photoshop. Kejadian tersebut terjadi sebelum Azusa mengunggah video ikan tersebut di channel Youtubenya.

Ikan Avatar

Video itu menunjukkan ikan yang tampak asing terutama dari segi warnanya. Penampakan ikan itu membuat banyak pemirsa tidak percaya bahwa makhluk seperti itu benar-benar ada.

Ikan yang unik tersebut kabarnya dikenal dengan nama Kinubella di Jepang, dan nama lainnya surge wrasse atau Thalassoma purpureum bagi masyarakat barat. Ikan ini hidup di lautan Atlantik, Pasifik, dan India, dan mendiami terumbu dan garis pantai berbatu.

Terlepas dari warnanya yang tampak beracun, tapi ikan tersebut dapat dimakan. Namun tampaknya ikan itu lebih cantik ditaruh di akuarium.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement