Di foto kedua, Luna Maya menggunggah foto dirinya yang tengah asik menggowes dengan sang sahabat, Sigi Wimala, di belakangnya, ia sedikit bercanda dalam captionnya.
“Sok keren, padahal yang keren di belakang gue, colek @sigiwimala”.
Tahu enggak Okezoners, sepeda yang dinaiki Luna Maya itu harganya enggak murah loh. Satu item road bike hitam Luna Maya ini seharga Rp60 jutaan!
Sementara itu, gaya sporty Luna Maya juga bisa disontek loh. Artis cantik asal Bali itu mengenakan jersey Nike seharga Rp899 ribuan dan sneakers-nya kecenya seharga Rp2,3 jutaan.
Sontak postingan ini mendapatkan banyak komentar dari warganet.
“Mau kayak gimanapun gayanya selalu keren cantik”, komentar @zulyeanty_22
“Keep healthy kak Luna”, komentar akun @mery_sdq
Bagaimana, Apakah Anda ingin mencoba olahraga bersepeda seperti Luna Maya juga?
(Dewi Kurniasari)