Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

New Normal, Pengamanan Ekstra untuk Balita Diperlukan

Pradita Ananda , Jurnalis-Kamis, 04 Juni 2020 |19:03 WIB
New Normal, Pengamanan Ekstra untuk Balita Diperlukan
Ilustrasi. (Freepik)
A
A
A

PEKERJA kantoran yang kembali bekerja keluar rumah di masa transisi new normal atau kenormalan baru tentu punya rasa khawatir berlebihan saat pulang ke rumah. Terlebih bagi Anda yang punya anak balita, harus ekstra hati-hati menjalankan protokol kesehatan yang benar agar tak membawa pulang virus corona ke rumah.

Ditegaskan Dokter Spesialis Anak, Dr Catharine Mayung Sambo SpA, sudah saatnya orangtua melakukan kebiasaan baru saat kembali pulang bekerja. Ketika di rumah, bagi semua orangtua yang punya anak kecil, tentu harus membiasakan diri menjalankan protokol kesehatan saat tiba di rumah.

todler

Dr Catharine mengatakan, paling utama adalah harus membiasakan diri tidak melakukan kontak apapun dengan anak setiap kali usai beraktivitas di luar rumah. Pastikan dulu sudah mandi dan kerasa dengan bersih, terutama sebelum menyentuh anak.

“Mohon pula diperhatikan oleh seluruh anggota keluarga yang beraktivitas di luar rumah. Misalnya yang akan kembali bekerja. Mohon sekali diperhatikan bahwa sampai di rumah segera mandi bersih, keramas, cuci kaki dan tangan," katanya. 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement