“Harusnya masyarakat lebih waspada karena tidak harus semua gejala muncul. Salah satu gejala yang muncul bisa saja COVID-19. Tapi ada juga yang tidak. Ada pula orang yang tidak memiliki gejala (OTG),” tuntasnya.
Sebagaimana diketahui orang tanpa gejala (OTG) artinya seseorang yang sudah terinfeksi virus di dalam tubuhnya, tapi mereka tidak tahu karena tidak ada gejalanya.
Beberapa waktu lalu Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19, Achmad Yurianto mengatakan hampir 70 persen penderita COVID-19 tanpa gejala. Mereka merasa tidak sakit sama sekali.
Kondisi ini bisa menjadi potensi sumber penyebaran baru COVID-19 di berbagai daerah. Terlebih jika yang bersangkutan tidak menjaga physical distancing.
(Helmi Ade Saputra)