Tidak hanya ibu hamil, ibu menyusui juga bisa terinfeksi COVID-19. Tentu ada rasa khawatir dari ibu menyusui yang terinfeksi COVID-19 ketika hendak memberikan ASI kepada bayi.
Lalu, bisakah ibu menyusui yang terinfeksi COVID-19 memberikan ASI kepada bayi?
Melalui akun Instagram resminya, WHO Indonesia mengatakan, ibu yang terjangkit COVID-19 dapat menyusui jika mereka ingin melakukannya. Sebaiknya ibu menyusui melakukan hal berikut ini :

1. Menjaga kesehatan pernapasan dan memakai masker
2. Mencuci tangan sebelum dan sesudah menyentuh bayi
3. Rutin membersihkan permukaan untuk membasi kuman