INDONESIA menjadi salah satu negara yang terdampak oleh penyebaran virus korona atau COVID-19. Hal tersebut telah dikonfirmasi oleh Presiden Joko Widodo pada Senin 2 Maret 2020.
Presiden Jokowi mengumumkan secara resmi kasus pertama virus korona di Indonesia, yang awalnya hanya dua orang. Namun sampai Jumat (6/3/2020), ada dua tambahan orang positif COVID, sehingga totalnya menjadi empat orang positif COVID-19. Hingga saat ini, mereka masih menjalani perawatan intensif di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta Utara.

Imbas dari penyebaran virus korona/COVID-19 di Tanah Air, bahkan membuat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, mengimbau agar warga Jakarta tidak bepergian sementara waktu ke daerah yang sudah terjangkit virus korona/COVID-19. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga tidak akan mengeluarkan izin kegiatan, yang melibatkan banyak massa. Apabila izin terlanjur dikeluarkan, pihaknya akan meninjau ulang.