Suami shio tikus dan istri shio macan
Suami bershio tikus cenderung berorientasi kepada keberhasilan dan sesungguhnya dia adalah bapak keluarga yang baik. Istri tipe ini penuh kasih sayang dan murah hati namun agak urak-urakan. Keduanya memiliki persamaan karena mereka pandai bergaul, aktif dan punya segudang minat.
Sang suami akan mencari kekuasaan dan harta, sementara istri mencintai gengsi dan pengakuan yang dapat diberikan oleh semua itu. Sang suami akan sering jengkel kepada sang istri karena perilakunya yang tak dapat ditebak. Sementara sang istri kerap mengkritik suaminya pelit.

Suami shio tikus dan istri shio kelinci
Pasangan dengan shio semacam ini tidak akan berhasil menuju ke arah suatu tujuan yang terbaik bagi masing-masing pihak. Keduanya menarik dan menyenangkan, namun suka mementingkan diri sendiri dan hanya mau mengabadikan segalanya bagi dirinya sendiri.
Keduanya bisa saja bersikap ramah dan tulus, namun hidup berdampingan secara terus menerus hanya akan menciptakan ketegangan di antara keduanya. Sang suami posesif dan romantis, sementara sang istri terlalu pasif dalam bereaksi.
(Martin Bagya Kertiyasa)