Sahila Hisyam yang untuk saat ini belum mengenakan hijab juga memaparkan pakaian yang ia gunakan saat akan berolahraga.
“Kalau aku sendiri lebih suka menggunakan tank top, kaus atau sweater dengan bawahan legging, dan aku juga selalu memperhatikan bahan dari pakaian tersebut,” ujar Sahila kepada Okezone.

Dua wanita ini mengaku sering berbelanja online dan menggunakan jasa titip andalan mereka untuk membeli pakaian olahraga yang sesuai dengan keinginan dan kenyamanan mereka.
Berkat adanya brand lokal yang menyediakan busana olahraga dengan kualitas yang baik mereka merasa amat terbantu. Mereka juga menyatakan bahwa lebih memilih brand lokal karena pastinya brand lokal akan membuat pakaian olahraga yang cocok dan sesuai dengan kondisi iklim di negara ini.
(Dinno Baskoro)