2. Tata letak kompor

Tata letak kompor juga tak kalah penting dalam ilmu feng shui. Tempatkan kompor berhadapan atau dekat dengan pintu masuk, sehingga saat masuk ke dalam dapur, kompor langsung terlihat. Jangan letakkan kompor berhadapan dengan dinding atau di sudut dapur, karena ini berarti menjadi penghalang energi yang masuk.
3. Beri vas bunga dan wadah buah

Vas bunga dan wadah buah memberikan energi positif. Anda bisa meletakkan buah apel atau jeruk dalam wadah di tengah area dapur, ruang makan, atau mengarah ke arah mata angin tenggara.