Bukan penggemar acara horor? Tidak masalah. Universal Studios Japan punya tema khusus untuk kamu. Tema Scary and Cute Halloween ini memang dirancang untuk kamu yang datang bersama anak-anak. Atau bagi mereka yang tidak suka atraksi menakutkan.
Dalam Kowa Kawa Halloween, kamu bisa berpartisipasi dalam acara yang seru dan menyenangkan. Ada banyak karakter yang akan menghibur kamu. Salah satunya adalah Minions dan Sesame Street. Ada juga penampilan khusus dan parade. Biasanya diadakan di siang hari. Namun, untuk mengikutinya, kamu harus membeli tiket khusus.
Catatan: Halloween Horror Nights dan Otona Halloween akan dimulai dari tanggal 7 September 2019.
Liburan Halloween Cermat dengan Berburu Tiket Pesawat Hemat
Tiket masuk Universal Studios Japan itu tidak murah. Belum lagi tiket-tiket khusus untuk atraksi spesialnya. Kalau tidak disiapkan dengan baik, anggaran kamu bisa berantakan. Untuk mengakali hal ini, ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan. Misalnya, dengan membeli tiket garuda indonesia online di aplikasi Traveloka.
1. Cari Tiket Hemat dengan Cepat via Fitur Quick Finder