Rupanya tidur dengan televisi (TV)menyala dan tidur dengan lampu menyala bisa menyebabkan kenaikan berat badan atau obesitas pada wanita. Ini menurut studi terbaru.
Penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal JAMA Internal Medicine menemukan hubungan antara paparan cahaya buatan di malam hari saat tidur dan kenaikan berat badan pada wanita. Dilansir dari Times Now News, hasil penelitian menunjukkan, mematikan lampu pada waktu tidur dapat mengurangi peluang wanita menjadi gemuk.

(Foto: Stock Photos)
Para peneliti dari Institut Kesehatan Nasional AS menggunakan data kuesioner dari 43.722 wanita di Sister Study, yang meneliti faktor risiko kanker payudara dan penyakit lainnya. Para partisipan merupakan wanita berusia 35-74 tahun, tidak memiliki riwayat kanker atau penyakit kardiovaskular dan bukan pekerja shift, tidur siang hari, atau hamil ketika penelitian dimulai.