HAMPIR setiap orang mengidamkan untuk memiliki umur panjang, dengan berbagai alasan mereka masing-masing. Sayangnya, tidak ada yang mengetahui secara pasti berapa lama kita hidup di dunia ini.
Mungkin Anda berpikir untuk memiliki umur panjang adalah hal yang sulit, lantaran saat ini sudah sangat jarang orang yang bisa hidup sampai usia 100 tahun.
Tapi jangan khawatir, dilansir dari Reader’s Digest, sebenarnya ada beberapa cara yang bisa kita lakukan agar bisa bertahan hidup hingga 100 tahun.
Baca Juga: Viral Foto Bocah Menikah dengan Perempuan Dewasa, Ternyata Ini Faktanya!

Kelola stres dengan lebih baik
Stres dapat meningkatkan risiko penyakit yang dapat mempersingkat hidup Anda. Meditasi adalah salah satu metode yang sangat efektif untuk mengurangi dampak kesehatan negatif dari stres, beberapa latihan pernapasan sederhana juga dapat membantu.
Cobalah sekali dalam sehari untuk duduk dengan tenang selama beberapa menit, setelah itu fokus bernapas secara perlahan, cobalah untuk memperlambat napas Anda hingga pada hitungan keempat atau lebih.
Check up
Agar hidup lebih lama, Anda harus melakukan semua yang bisa mencegah penyakit atau paling tidak, mendeteksi penyakit Anda di awal. Itu sebabnya penting untuk menemui dokter sesuai jadwal yang dia rekomendasikan.
Pastikan Anda atau pasangan mendapatkan tes screening seperti mammogram, colonoscopies, dan tes pada prostat. Anda mungkin memerlukan berbagai tes pada usia yang berbeda-beda, jadi selalu berkonsultasi dengan dokter Anda untuk hal ini.
Baca Juga: Intip Gaya Paige Milian Kekasih Sterling yang Miliki Rambut Khas Bergelombang

Jangan sering duduk
Anda mungkin pernah mendengarnya sebelumnya, tetapi duduk sama seperti kebiasaan merokok. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa terlalu banyak duduk bisa sama mematikannya seperti nikotin.
Jadi, jika Anda ingin umur panjang sampai usia 100 tahun, jangan merokok dan tidak sering duduk. Suatu studi menemukan bahwa waktu luang saat duduk, memiliki risiko mati muda.
Mereka yang menghabiskan lebih dari enam jam waktu duduk dalam sehari memiliki tingkat kematian 19 persen lebih tinggi daripada mereka yang menghabiskan kurang dari tiga jam waktu duduk. Mau punya umur panjang? Rutinlah berdiri dari tempat duduk Anda.