Kingsroad: Dark Hedges, Irlandia Utara

Terletak di Irlandia Utara, Dark Hedges sebetulnya merupakan sebuah jalan panjang yang ditumbuhi pohon-pohon rindang. Keunikannya sendiri terletak pada cabang pohon yang tampak terpelintir dan usianya diketahui sudah mencapai ratusan tahun. Sejak 2017 lalu, seluruh kendaraan roda empat dilarang melintas sebagai respons terhadap lalu lintas yang padat di daerah tersebut.
Fist of the First Men: Mýrdalsjökull glacier, Islandia

Selain dijadikan basecamp atau tempat tinggal para Night's Watch, Fist of the First Men juga menjadi arena pertempuran terpenting sepanjang seri Gae of Thrones. Salah satunya adalah pertarungan pertama para Night's Watch melawan para White Walkers.