Aktris cantik berkebangsaan Indonesia yang bernama Cut Meyriska dikabarkan menikah dengan seorang aktor bernama Roger Danuarta. Kabar pernikahan mereka berdua membuat publik heboh dan bertanya-tanya.
Terlepas dari itu, karier Cut Meyriska yang terus menanjak membuat dirinya memiliki fans yang banyak, terbukti dari Instagram pribadinya yang memiliki pengikut 4,3 juta orang. Ia juga mengunggah lebih dari 1.000 foto dalam akun sosialnya tersebut.
Di antara foto-foto tersebut, ada lima foto yang pasti membuat Anda terpukau dengan kecantikan aktris satu ini. Terbiasa tampil tanpa hijab, ternyata Cut Meyriska semakin cantik dan anggun dalam balutan hijab tersebut.
Penasaran bagaimana penampilan cantik Cut Meyriska dalam balutan hijab? Yuk, simak 5 gaya cantik Cut Meyriska dalam balutan hijab!
1. Berfoto di Masjid Nabawi
Saat menjalani umroh pada tahun lalu, Cut Meyriska pernah mengunggah foto dirinya berlatar belakang Masjid Nabawi yang megah. Dalam unggahan itu, Cut berfoto ala candid yang sedang menatap langit.
Ia memakai pakaian yang cukup sederhana diunggahannya tersebut. Dengan rok dan atasan yang menutupi dirinya membuat cut terlihat anggun dan cantik. Ia memakai jilbab berwarna biru langit dengan motif floral. Cantiknya luar biasa ya!

2. Berani memakai warna terang
Dalam unggahannya kali ini, Cut Meyriska memakai jilbab berwarna biru dongker senada dengan bajunya yang berwarna sama. Ia terlihat cantik dengan senyuman manisnya menghadap kamera.
Ia juga memakai ciput berwarna abu-abu demi menutupi anak rambut di kepalanya. Hijab yang ia pakai juga memiliki motif floral, sama dengan foto hijab sebelumnya. Gaya make-up yang ia pakai juga terlihat sederhana yang mampu membuatnya terlihat natural dan fresh!

3. Berfoto dengan sang ibu
Kalau ini, dirinya sedang berada di Istanbul, Turkey. Waktu liburan Desember tahun lalu, Cut pernah mengunggah foto dirinya sedang duduk di taman dengan sang ibu. Mereka berdua terlihat senyum ke kamera dengan gaya yang menyilangkan kakinya.
Cut Meyriska terlihat fashionista di dalam unggahan tersebut. Ia memakai coat berwarna merah terang dengan rok berwarna hitam pekat. Ia juga memakai boots berwarna senada dengan roknya. Tak lupa dirinya memakai kacamata sebagai aksesoris pelengkap.
