PERNAHKAH Anda merasa kegemukan karena berat badan yang terus meningkat setiap harinya? Tentunya kondisi ini hampir dirasakan oleh semua orang. Mereka akan mencari jalan keluar agar bisa menurunkan berat badannya dengan cepat.
Nah banyak sekali orang berasumsi bahwa berolahraga dan meninggalkan sarapan pagi bisa membuat berat badan menurun. Alhasil rasa lapar yang tak tertahankan mengacaukan perut Anda. Apalagi jika Anda harus beraktivitas yang memerlukan banyak energi.
Sebagian masyarakat memang kerap memulai harinya dengan sarapan berat yang penuh kalori. Alhasil banyak orang melewatkannya dan langsung masuk ke dalam menu makan siang. Bahkan beberapa dari mereka melewatkan makan siang dan hanya makan sekali sehari.
(Baca Juga:Jangan Sampai Maraton Berujung Maut, Kenali Bahaya yang Mengintai)
Sebagaimana dilansir dari Times of India, Jumat (30/11/2018). Jika seseorang cenderung merasa lapar di siang hari daripada malam hari, protein yang baik dan sarapan kaya serat menjadi keharusan bagi Anda. Namun, jika cenderung merasa lebih lapar di malam hari, maka tidak ada sesuatu yang salah pada jadwal makan Anda.

Beberapa orang meyakini bahwa makanan pertama yang Anda konsumsi pada pagi hari sangat penting karena dapat memberi energi yang sangat dibutuhkan pada siang hari. Tapi perlu Anda ketahui, untuk membakar kalori dan meningkatkan laju metabolisme, hal yang terpenting adalah jumlah total makanan yang dikonsumsi sepanjang hari. Tidak peduli kapan dan hanya berfokus pada satu kali makan.