KANKER mulut adalah kanker keenam paling umum di dunia, namun banyak orang tidak tahu apa-apa tentang itu. Dokter mengungkapkan tiga tanda peringatan dini yang seharusnya tidak boleh Anda abaikan.
Untuk itu Okezone akan mengulas tentang kanker mulut, dilansir dari Dailystar, Selasa (27/11/18). Yuk simak ulasannya!
Kanker mulut adalah kanker yang tumbuh dan berkembang di dalam mulut. Kanker ini juga dapat menyebar secara langsung ke jaringan-jaringan di sekitar mulut atau melalui kelenjar getah bening. Gejala kanker mulut meliputi bisul dan pendarahan pada rongga mulut yang tidak biasa.
Inggris merupakan salah satu negara dengan pertumbuhan kanker mulut tercepat di dunia. Jumlah orang yang didiagnosis dengan kanker mulut sekarang melebihi 7.500 setahun di Inggris, peningkatan lebih dari dua pertiga (68%) selama 20 tahun terakhir. Kebanyakan kasus ini berkembang pada orang dewasa yang berusia 50-74 tahun, tetapi kanker mulut juga dapat mempengaruhi semua orang di segala umur.
Untuk membantu Anda melihat tanda-tanda peringatan dini, dokter gigi, ahli bakteriologi, dan pendiri The Breath Company, Dr Harold Katz, telah mengungkapkan penyebab, gejala dan kiat paling umum tentang cara mengurangi risiko penyakit yang berpotensi mematikan tersebut.